Senin, 05 April 2010

Global Warming

Pemanasan global atau global warming adalah adanya proses peningkatan suhu rata-rata atmosfer, laut, dan daratan Bumi.

Suhu rata-rata global pada permukaan Bumi telah meningkat 0.74 ± 0.18 °C (1.33 ± 0.32 °F) selama seratus tahun terakhir.

Meningkatnya suhu global diperkirakan akan menyebabkan perubahan-perubahan yang lain seperti naiknya permukaan air laut, meningkatnya intensitas fenomena cuaca yang ekstrim, serta perubahan jumlah dan pola presipitasi.

Akibat-akibat global warming yang lain adalah terpengaruhnya hasil pertanian, hilangnya gletser, dan punahnya berbagai jenis hewan.

Berikut adalah tips Mengurangi Global Warming untuk menyelamatkan bumi kita :

  • Kurangi konsumsi daging.
  • Makan dan masaklah dari bahan yang masih segar.
  • Beli produk local
  • Daur ulang aluminium, plastik, dan kertas.
  • Beli dalam kemasan besar.
  • Matikan oven Anda beberapa menit sebelum waktunya.
  • Hindari fast food.
  • Bawa tas yang bisa dipakai ulang.
  • Gunakan gelas yang bisa dicuci.
  • Berbelanjalah di lingkungan sekitar Anda. Akan sangat menghemat biaya transportasi dan BBM Anda, dan pastinya mengurangi global warming.
  • Tanam pohon setiap ada kesempatan.
  • Turunkan suhu AC Anda.
  • Gunakan timer untuk menghindari lupa mematikan AC.
  • Gunakan pemanas air tenaga surya.
  • Matikan lampu tidak terpakai dan jangan tinggalkan air menetes.
  • Gunakan lampu hemat energi. Meskipun lebih mahal, rata-rata mereka lebih kuat 8 kali dan lebih hemat hingga 80 % dari lampu pijar biasa, dan mengurangi global warming.
  • Maksimalkan pencahayaan dari alam.
  • Hindari posisi stand by pada elektronik Anda!
  • Gunakan colokan lampu yang ada tombol on-off-nya. Atau cabut kabel dari sumber listriknya.
  • Jika pengisian ulang baterai Anda sudah penuh, segera cabut!
  • Kurangi waktu dalam membuka lemari es Anda.
  • Jangan membeli bunga potong.
  • Potong makanan dalam ukuran yang lebih kecil.
  • Gunakan air dingin untuk mencuci dan cucilah dalam jumlah banyak.
  • Gunakan deterjen dan pembersih ramah lingkungan.
  • Gunakan ulang perabotan rumah Anda.
  • Donasikan mainan yang sudah tidak pantas untuk umur anak Anda.
  • Jika menggunakan deodorant atau produk-produk semprot lainnya, jangan menggunakan aerosol, yang memacu terjadinya global warming.
  • Makan siang di kantor. Hindari media bungkus plastik atau stereofoam (Berasal dari minyak bumi dan susah untuk diuraikan).
  • Gunakan kertas lebih sedikit. Matikan peralatan kantor Anda. Matikan dari sumbernya. Jangan dibuat stand by, matikan UPS dan trafo.
  • Gunakan e-banking. Memaksimalkan penggunaan e-banking akan menghemat banyak waktu dan biaya Anda.
  • Bagi industri, mulailah untuk menggunakan sumber energi yang dapat diperbaharui (tenaga angin, air, surya, dll).
  • Berliburlah di dalam negeri dan gunakanlah transportasi darat!
  • Kurangi perjalanan bisnis Anda.

Masih ada banyak cara untuk mengurangi terjadinya global warming. Anda bisa turut andil didalamnya dengan melakukan hal kecil, dimulai dari diri Anda dan keluarga Anda.



Sumber: http://www.anneahira.com/artikel-umum/global-warming.htm

Fenomena Twitter Di Indonesia

Pernah dengar kata twitter atau kata follow me on twitter? Mungkin bagi teman-teman blogger istilah Twitter sudah sangat familiar. Namun belum tentu bagi yang lainnya. Di sini saya akan mencoba menjelaskan fenomena twitter ini.

Twitter adalah suatu situs web layanan jaringan sosial dan mikroblog yang memberikan fasilitas bagi pengguna untuk mengirimkan "pembaharuan" berupa tulisan teks dengan panjang maksimum 140 karakter melalui SMS, pengirim pesan instan, surat elektronik, atau aplikasi seperti Twitterrific dan Twitbin. Twitter didirikan pada Maret 2006 oleh perusahaan rintisan Obvious Corp. Hanya saja twitter ini boomingnya telat, bahkan bila dibandingkan dengan Plurk sutus jejaring sosial lainnya yang lebih muda.

Di Indonesia sendiri Twitter jumlah penggunanya masih belum sebanyak Plurk, meskipun Twitter begitu populer di Amerika Serikat. Namun bisa jadi kondisi itu akan berubah di beberapa bulan mendatang. Katanya, sekarang pengguna Twitter di Indonesia sudah mencapai 1.500 orang (mohon koreksi jika salah).

Kesuksesan Twitter membuat banyak situs lain meniru konsepnya, kadang menawarkan layanan spesifik lokal suatu negara atau menggabungkan dengan layanan lainnya. Suatu sumber bahkan menyebutkan bahwa paling tidak ada 111 situs web yang memiliki layanan mirip dengan Twitter.

Apa keuntungan dari twitter ini sendiri?

Basic dari Twitter ini sendiri adalah sebuah microblogging, dimana anggotanya bisa menjawab pertanyaan seperti "Apa yang sedang kamu lakukan?" dengan mengirimkan pesan singkat terbatas hanya sampai 140 karakter.

Format jawaban pendek yang disebut dengan tweet itu menunjukkan karakteristik layanan yang diberikan oleh Twitter yang merupakan keunggulannya dibanding situs lain. Twitter memudahkan disampaikannya informasi singkat dan padat tanpa harus capek-capek mengirim SMS atau e-mail. Keunggulan lainnya adalah kita bisa berbagi informasi dengan orang-orang lain di luar kontak HP atau e-mail kita. Tentu saja, hal ini bisa membuat lingkaran teman kita lebih banyak, lebih luas, dan kita bisa bergabung ke dalam komunitas orang-orang yang lebih besar dan cepat berkembang.

Menggunakan layanan Twitter pun tampaknya jauh lebih mudah daripada layanan jejaring pertemanan lainnya. Kita bisa mengirimkan pesan singkat kita melalui beberapa cara, bisa melalui situs Twitter secara langsung, melalui SMS, atau melalui aplikasi Twitter lainnya seperti Twirl, Snitter, atau Twitterfox yang merupakan aplikasi tambahan untuk browser Firefox.

Lalu, sebenarnya apa sih yang membuat Twitter menjadi begitu populer?
Twitter ini nantinya bisa dimanfaatkan untuk berbagai penggunaan, apakah itu untuk urusan pribadi ataupun untuk urusan bisnis.

Twitter bisa digunakan sebagai sarana yang hebat untuk terus berhubungan dengan teman-teman kita. Kita bisa memberikan informasi dengan cepat tentang keberadaan kita ataupun apa yang akan kita lakukan. Misalnya, kita bisa menulis, "Aku mau makan teriyaki di resto Jepang nih, ada yang mau ikutan nggak?" Dan kita tinggal menunggu teman-teman kita memberi respons pada tweet kita (alias memberi RT, Response Tweet).

Untuk urusan bisnis, Twitter bisa dijadikan alat untuk mengumumkan kabar terbaru atau posting blog terbaru dari sebuah perusahaan bahkan berinteraksi dengan konsumen. Twitter juga memudahkan kolaborasi internal dan komunikasi dalam sebuah kelompok.

Saking mudahnya penggunaan Twitter, sampai-sampai pemerintah Israel pun mengumumkan secara resmi bahwa mereka akan melakukan konferensi pers via Twitter sejak 30 Desember tahun lalu. Tak main-main, NASA juga menggunakan Twitter untuk memberi berita terbaru mengenai penemuan air di Mars pada Oktober 2007 silam.


Sumber: http://muhammadazhary.blogspot.com/2009/06/fenomena-twitter-di-indonesia.html

Fungsi Dan Kedudukan Bahasa Indonesia

Bahasa indonesia merupakan bahasa resmi Republik Indonesia (RI) dimana tercantum dalam Pasal 36 Undang-Undang Dasar Republik Indonesia tahun 1945 yang tertulis bahwa “Bahasa Negara ialah Bahasa Indonesia”. Bahasa Indonesia juga disiratkan dalam Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 pada bagian ketiga yang berbunyi “KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGJOENJOENG BAHASA PERSATOEAN, BAHASA INDONESIA”.

Sejak awal kemerdekaan, bahasa Indonesia telah mengalami pekembangan karena didorong oleh bebeapa faktor, seperti saya kutip dari buku “sejarah nasional Indonesia” faktor pertama yaitu bangkitnya semangat kebangsaan Indonesia yang telah mengatasi kedaerahan dan kesukuan. Faktor kedua karena telah terbitnya kitab “logat melayu” pada tahun 1901 karangan Van Ophuyzen, yang digunakan di sekolah-sekolah yang mengajarkan bahasa melayu. Faktor ketiga adalah didirikannya Commissie voor de Volkslecture pada tahun 1908, yang kemudian menjadi Balai Pustaka. Hal ini mendorong perkembangan dibidang bahasa dan sastra, terutama dengan lahirnya kelompok “Pujangga baru”.

Faktor-faktor diatas medasari terpenuhinya fungsi bahasa tersebut sebagai bahasa baku yang telah memperkuat sikap masyarakat Indonesia terhadapnya. Jika melihat dari kedudukannya, Bahasa Indonesia ialah status relatif bahasa Indonesia sebagai lambang nilai budaya Indonesia yang dirumuskan atas dasar nilai sosial Indonesia.

Dalam kedudukannya sebagai bahasa Negara, bahasa Indonesia berfungsi sebagai :

  1. Bahasa resmi kenegaraan dimana kedudukannya berada di atas bahasa-bahasa daerah.
  2. Bahasa pengantar resmi di dalam dunia pendidikan.
  3. Alat penghubung resmi pada tingkat nasional.

Namun jika melihat dari kondisi negara Indonesia yang memiliki keanekaragaman suku dan bahasa, wajarlah penerapan bahasa Indonesia sebagai bahasa sehari-hari menjadi sulit dikarenakan keanekaragaman bahasa daerah itu sendiri. Masyarakat Indonesia lebih terbiasa menggunakan bahasa daerahnya sendiri ketimbang menggunakan Bahasa Indonesia yang merupaka bahasa kenegaraan.

MOTHER BOARD

Chipset:

Chipset merupakan potongan-potongan kecil silicon yang digunakan untuk menyimpan informasi dan instruksi computer.Didalam sebuat computer biasanya terdapat 1 buah chipset atau lebih.Chipset bertugas mengatur input-output yang mendasar dari sebuat computer.sedangkan chipset videocard mengontrol rendering dari output gambar di monitor.

FSB (Front side Bus)

FSB menghubungkan processor dengan memory utama.Dan juga digunakan untuk mengomunikasikan antara processor dengan computer lainnya yang ada di motherboard

HSF (heat sink fan)

Sebuah komponen pada computer yang bertugas menyerap panas.biasanya terbuat dari almunium.Fan digunakan untuk menghilangkan panas yang sudah di serap oleh heatsink

IDE (Integrated drive Electronics)

Salah satu jenis hardware interface yang berfungsi untuk menghubungkan harddisk,CDROM dan drive tape pada sebuah PC

IDE Controler

Salah satu fungsi yang dimiliki chipset pada mother board untuk mengatur kominikasi data pada harddisk,CDROM,dan sebagainya

MicroAtx

Sebuah istilah yang digunakan untuk tipe motherboard yang kecil atau casing untuk meletakkan motherboard tersebut.

NorthBridge&SouthBridge

Dua buah chip pada chipset yang menghubungkan processor ke Ram,Vga dll

HUBUNGAN SUBJEK DAN PREDIKAT DALAM PENALARAN

Seperti telah dipelajari bahwa Logika adalah adalah ilmu pengetahuan dan kecakapan untuk berpikir lurus (tepat). Berdasarkan terminologi tersebut maka perlu dipahami apa berpikir itu dan apa sajakah bentuk – bentuk pemikiran manusia.

Penalaran berhubungan dengan proporsisi.Proposisi adalah pernyataan yang dapat di buktikan benar salahnya.Dengan adanya proporsisi dapat membantu dalam proses penalaran.
Pada dasarnya tidak ada proposisi tanpa pengertian/konsep dan tidak akan ada penalaran tanpa proposisi. Ketiganya adalah bentuk pemikiran manusia yang saling terkait dan harus dipahami bersama – sama. Berikut ini adalah penjelasan dari ketiga bentuk pemikiran tersebut.

Macam-macam proposisi:


a. Proposisi sintetik

Adalah lukisan dari kenyataan empirik maka untuk menguji benar salahnya dapat diukur berdasarkan sesuai dengan kenyataan empiriknya.


b. Proposisi Kategorik

suatu pernyataan yang terdiri atas hubungan dua term sebagai subjek dan predikat serta dapat dinilai benar atau salah. Hubungan ini berbentuk pengiyaan atau pengingkaran. Term adalah ungkapan konsep, ide atau pengertian dalam bentuk kata atau istilah. Konsep sendiri adalah hasil tangkap dari akal.

1. Term sebagai subjek adalah hal yang diterangkan dalam proposisi. Term sebagai subjek berhubungan dengan kuantitas proposisi. Subjek dibedakan antara subjek universal dan subjek partikular. Subjek universal adalah mencakup semua yang dimaksud oleh subjek, subjek partikular adalah hanya mencakup sebagian dari keseluruhan yang disebutkan oleh subjek. Subjek universal dalam pernyataan simbolik disertai dengan kuantor universal, dan subjek partikular dalam pernyataan simbolik disertai dengan kuantor eksistensial.

2. Term sebagai predikat adalah hal yang menerangkan dalam proposisi. Term sebagai predikat selalu berhubungan dengan isinya, dan merupakan kualitas proposisi, yang dibedakan antara predikat afirmatif dan predikat negatif. Predikat afirmatif adalah sifat mengiyakan adanya hubungan predikat dengan subjek, predikat negatif adalah sifat mengingkari adanya hubungan predikat dengan subjek atau sifat meniadakan hubungan subjek dengan predikat.


c. Proposisi Hipotetik
Jika Proposisi kategorik menyatakan suatu kebenaran tanpa syarat, maka pada proposisi hipotetik kebenaran yang dinyatakan justru digantungkan pada syarat tertentu.

PENTINGNYA MOTIVASI

Teknik Motivasi Terbaik: Salahkan diri anda sendiri


Memotivasi diri dengan kesalahan? Bagaimana Caranya!

OK! Berikut Teknik Motivasi yang saya maksudkan…

Semua orang pernah gagal, tapi dari semua orang itu hanya sedikit yang tahu cara mengubahnya menjadi Kesuksesan. Lalu kenapa ada yang bisa bangkit dan ada banyak yang menyerah. Jawabannya mudah! Karena yang mampu bangkit adalah mereka yang mau mengakui kesalahan pada diri mereka.

INGAT INI BAIK-BAIK!

Teknik Motivasi terbaik untuk bangkit dari kegagalan adalah dengan cara menyalahkan diri sendiri.

Memang benar kegagalan maupun keberhasilan seseorang PASTI juga di tentukan oleh orang lain. Tapi 90% kontribusinya tetap pada diri anda. Artinya walaupun semua orang yang ada di dunia ini membantu, tapi jika tidak segera berubah! SELAMANYA ANDA TETAP GAGAL.

Bahkan Tuhan tidak akan pernah menolongmu, jika tidak sesegera mungkin melakukan PERUBAHAN.

Camkan Ini baik-baik : Bersyukurlah karena anda telah melakukan kesalahan. Karena dengan kesalahan itulah anda segera belajar untuk tidak mengulanginya lagi. Dan ini akan memotivasi diri untuk segera menghadapi tantangan selanjutnya. PASTI akan terasa lebih MUDAH karena anda memang mempunyai motivasi belajar dari kesalahan.

Jika ini benar-benar dilakukan “Memotivasi diri dari kesalahan“. Saat tujuan telah tercapai anda tidak akan merasa telah bekerja keras, tapi sebaliknya malah seolah-olah merasa telah bersenang-senang .

YA! memotivasi diri untuk selalu mencari kesalahan dan kemudian mengenal diri sendiri untuk memperbaiki kesalahan itu adalah teknik motivasi yang harus anda camkan BAIK-BAIK.

TENTU BUKAN mencari-cari kesalahan diri sendiri. Biarlah secara alami saat melakukan usaha anda menemukan kesalahan itu. BERSYUKURLAH! karena dengan kesalahan itu ANDA BISA langsung memperbaiki dan meninggalkan pesaing-pesaing anda.

Jadi ini yang maksud teknik motivasi menyalahkan diri sendiri.


Sumber: http://motivasidiri.info/teknik-motivasi-terbaik-salahkan-diri-anda-sendiri/#more-12